eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Review Kundal Body Wash Acacia Moringa dan Body Lotion White Musk

Review Kundal Body Wash Acacia Moringa dan Body Lotion White Musk  - Halo semua. Apa kabar? Semoga dalam keadaan baik ya, Aamiin 😇. Kali ini aku mau kasih info ke kalian tentang produk yang lagi aku pakai saat ini. Aku punya body wash dan body lotion baru dari brand "Kundal". Kundal itu apa sih? 

Kundal adalah salah satu brand perawatan rambut dan badan yang berasal dari Korea Selatan. Brand kundal sendiri ini juga belum lama kok masuk pasar Indonesia. Sekitaran awal 2021 deh kalau gak salah masuk ke indonesia. 


Manajer Pemasaran Kundal Global, Alex Seong Chi (Alex) menyebutkan, mereka memilih Indonesia sebagai target pasar mereka karena meningkatnya antusiasme dan literasi para wanita Indonesia di bidang kecantikan dan personal care, menjadikan mereka lebih selektif memilih produk karena manfaat, keunggulan dan bahan-bahan yang berkualitas. 

Baca juga:Rangkaian Body Care Scarlett (Body Scrub Romansa, Shower Scrub Pomegranate & Body Lotion Charming) Bikin Harum Seharian

Korean waves yang tengah booming di Indonesia, juga menjadikan salah satu faktor penting meningkatnya familiaritas warga Indonesia mengenai K-Brand dan K-Culture di Indonesia. Sehingga, Guardian yang merupakan mitra eksklusif Kundal secara global, menyarankan dan sangat mendukung dalam perkenalan produk-produk unggulan Kundal di Indonesia(1).

Produk Kundal



Produk dari Kundal adalah perawatan rambut dan badan. Perawatan rambut sendiri ada shampoo, treatment / kondisioner dan serum rambut. Untuk perawatan badannya ada body wash dan body lotion. 

Varian untuk shampoo, kondisioner, serum, body lotion dan body wash semua sama ya yaitu ;

  1. Pink Grapefruit
  2. Cherry Blossom
  3. White Musk
  4. Acacia Moringa
  5. Baby Powder
  6. Ylang - Ylang

Nah, yang aku punya cuma 2 yaitu Body Wash (Acacia Moringa) dan Body Lotion (White Musk).

Kundal Body Wash Acacia Moringa


Body Wash kundal ini memiliki isi yang banyak banget sih, yaitu 500ml. Ini sih cukup untuk 1-2 bulan pemakaian ya 😃. Di kemas dalam botol plastik besar berwarna orange dengan tutup pump yang memudahkan kita dalam mengeluarkan isi produk. 

Pada kemasan depan terdapat stiker yang menandakan produk kundal ini terjual 1 item setiap 3 detik, wow keren 👏. Terdapat juga barcode yang menunjukkan keaslian produk. Lalu terdapat tulisan juga Honey & Macadamia Pure Natural Moisturizing Refreshing Body Wash Varian Acacia Moringa. 


Pada bagian belakang terdapat keterangan cara pakai, kegunaan, dan ingredients. Kundal Honey & Macadamia body wash merupakan body wash yang mengandung 23 ekstrak natural yang berbeda, termasuk 42℅  ekstrak daun lidah buaya. 


Tesktur body wash ini gel cair bening transparan. Wanginya madu banget 😍. Untuk busa emang gak terlalu banyak seperti sabun mandi pada umumnya. Tapi, tidak membuat kulit menjadi licin kok. Malah membuat kulit terasa lembab dan sehat. Aku suka varian ini. Perpaduan aroma Madu dan Moringa membuat rileks saat mandi. 

Untuk ketahanan aromanya sih gak terlalu lama ya. Karena wanginya soft banget jadi ya terkadang tercium terkadang engga. Tapi tetep aja aku suka 😁. Fungsi body wash ini untuk menjaga kelembaban dan keseimbangan kulit, menenangkan kulit dan menutrisi kulit. Oh ya, produk ini cocok untuk semua jenis kulit ya. 

Baca juga:Merawat Kulit di Usia Cantik dengan Safi Age Defy

Untuk harga emang sedikit agak mahal sih, tapi sepadan sama isinya yang banyak banget ini. Aku beli di Shopee harganya 120.000 dari 500.000. Worth it banget kan. Apalagi Kundal ini selalu ada promo loh, so jangan sampe kelewatan ya. 

Kundal Body Lotion White Musk 


Body lotion kundal ini memiliki isi yang banyak banget sih, yaitu 500ml. Ini sih cukup untuk 2-3 bulan pemakaian ya 😃. Di kemas dalam botol plastik besar berwarna pink dengan tutup pump yang memudahkan kita dalam mengeluarkan isi produk. 

Pada kemasan depan terdapat stiker yang menandakan produk kundal ini terjual 1 item setiap 3 detik, wow keren 👏. Terdapat juga barcode yang menunjukkan keaslian produk. Lalu terdapat tulisan juga Honey & Macadamia Pure Natural Moisturizing Refreshing Body Lotion Varian White Musk. 


Pada bagian belakang terdapat keterangan cara pakai, kegunaan, dan ingredients. Kundal Honey & Macadamia body lotion merupakan lotion yang mengandung Niacinamide dan Adenosine yang membantu memutihkan kulit dan anti kerut. Juga mengandung extract aloe vera 82% yang melembabkan dan menyegarkan kulit. Serta Madu dan Macadamia 4K ppm yang menutrisi dan melembutkan kulit. 


Tekstur body lotion ini creamy dengan warna putih susu. Untuk wanginya sendiri seperti wangi parfum dengan varian yang sama "white musk". Lagi dan lagi produk ini wanginya soft banget. Jadi mau pakai sebanyak apapun gak akan membuat aroma tubuh menjadi wangi yang lebai, tapi malah soft dan lembut gitu. Harganya juga lumayan mahal sih ya. Aku beli sekitar 132.000 dari harga awal 500.000.Makanya kalian harus rajin cek Shopee karena selalu ada promo untuk produk kundal 😃. 

Setelah aku mencoba kedua produk Kundal ini aku sangat suka keduanya. Selain karena wanginya yang soft juga karena bahan-bahan yang digunakan adalah bahan alami. Semua produk Kundal ini terhindar dari bahan kimia berbahaya dan bersertifikat EWG Green Grade. Tak lupa juga, produk ini sudah melalui uji klinis dan terlah terdaftar di BPOM. Produk Kundal sekarang sedang dalam proses aplikasi untuk sertifikat halal LPPOM MUI. 

Kalian bisa beli Kundal Body Wash dengan harga lebih murah di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Oke sekian dulu review dari aku, semoga bermanfaat untuk kalian semua.  

Dadadahh 


1. Source by : https://www.womanindonesia.co.id/kundal-produk-perawatan-rambut-dan-tubuh-no-1-di-korea-selatan-hadir-di-indonesia/

Anda mungkin suka:Review Hanasui Body Care 3in1, Cerah & Harum Maksimal
Posting Komentar

Posting Komentar